Tuesday, August 28, 2018

Pentingnya Pakaian yang Nyaman untuk Ibu Hamil dan Menyusui



Pentingnya Pakaian yang Nyaman untuk Ibu Hamil dan Menyusui

Memasuki trimester kedua kehamilan sekarang ini, aku mulai merasa malas beraktifitas di luar rumah. Pengennya sih di rumah aja, biar bebas berdasteran sambil leyeh-leyeh. Hehehe. Padahal kalau diturutkan kata hati nih, pengen banget beraktifitas di luar rumah seperti saat-saat belum hamil dulu. Tapi karena pakaian hamil yang aku miliki tidak cukup mendukung untuk melakukan semua itu, jadinya setiap kali ayang beb ngajak jalan aku selalu menolak.

Hormon kehamilan sangat mempengaruhi kondisi tubuh ibu hamil. Bawaan ibu hamil itu macam-macam ya, Buuu? Ada yang bawaannya meriang terus. Jadi kalo ga pake baju hangat bin selimut tebal, bakal menggigil seharian. Tapi ada juga yang bawaannya gerah terus. Ini aku banget, nih. Saking gerahnya satu hari itu aku bisa mandi lima kali. Trus kalau di dalam rumah nyamannya pake yang bahannya adem, ukurannya besar dan tipis. Jadi kalau angin bertiup nembus deh ke pori-pori. Hihihi. Kalau tidak, dijamin aku bakalan stress karena gerah, ujung-ujungnya keluar flek deh. Berabe, kan ?

Makanya pakaian yang nyaman itu sangat dibutuhkan oleh ibu hamil. Apalagi untuk beraktifitas di luar rumah.

Kenyamanan berpakaian di dalam dan di luar rumah tentu saja berbeda ya, gais. Kalau di dalam rumah bisa aja pakai daster tipis seperti yang aku bilangin tadi. Bahkan mau koyak sana-sini pun oke-oke aja. Yang penting memang kenyamanannya saja. Tapi akan sangat berbeda dengan pakaian untuk beraktifitas di luar rumah. Selain bahan yang nyaman di badan, pakaian itu juga harus nyaman di mata alias enak dipandang. Apalagi untuk ibu menyusui, pakaian yang dibutuhkan tentu juga harus support aktifitas pemberian ASI. Jangan sampai pas menyusui bayi, auratnya nyembul kemana-mana.

Bagaimanakah kriteria pakaian yang nyaman untuk ibu hamil dan menyusui ?


·         Pakaian tidak ketat tapi tetap modis

Ini adalah poin utama untuk pakaian nyaman bagi ibu hamil karena pakaian yang ketat bisa mengganggu pernafasan sehingga beresiko membahayakan ibu hamil dan janin yang dikandungnya. Lagi pula pakaian ketat juga ga nyaman untuk dipakai ya, Buibu? Mau bergerak aja susah, apa lagi kalau dipakai untuk melakukan perkerjaan rumah. Lagi asyik-asyiknya nyapu tau-tau ‘jebreet’. Koyak, deh. Huhuhu. Malu-maluin, yaah.

Pakaian longgar memang nyaman gak bikin sesak, tapi kalau terlalu kebesaran juga ga baik karena bisa mengganggu aktifitas. Mau nyuci piring kudu gulung lengan baju dulu, karena ga mau kebasahan. Mau melangkah kudu sinsing baju dulu karena khawatir bakal keinjak saat berjalan. Apa lagi saat naik motor, baju yang terlalu lebar dan besar bisa nyangkut di ban, dan beresiko bikin kita jatuh.

So, jangan abaikan soal ukuran pakaian ini ya, gais. Pilihlah yang ukurannya pas. Nyaman di badan, nyaman untuk beraktiftas, dan pastinya juga nyaman untuk dilihat.


·         Terbuat dari bahan yang menyerap keringat
Seperti yang sudah aku tuliskan di atas tadi, wanita hamil itu mudah gerah dan berkeringat. Makanya sangat dibutuhkan pakaian yang bahannya menyerap keringat. Sekalipun berada di cuaca panas, pakaian itu tetap nyaman untuk dikenakan.


·         Mendukung aktifitas sehari-hari
Ibu rumah tangga atau pun ibu perkerja, memiliki medan perangnya masing-masing. Makanya disaat hamil penting sekali pakaian yang bukan hanya nyaman dipakai, tetapi juga mendukung aktifitas sehari-hari.

Misalnya pakaian dengan desain yang fleksibel pada bagian lengan sehingga memudahkan ibu hamil saat berkerja tanpa perlu merasa khawatir lengan bajunya akan kotor dan basah. Terlebih lagi bagi ibu hamil yang muslimah, pakaian yang flesibel akan sangat dibutuhkan di saat berwudhu.

Khusus untuk ibu perkerja, desain yang modis juga pastinya akan sangat menunjang penampilan di saat berkerja. Makanya dibutuhkan pakaian ibu hamil yang bahannya nyaman, dan juga desain yang modis.


·         Dirancang khusus untuk ibu hamil dan menyusui

Baju yang khusus dirancang untuk ibu hamil dan menyusui ini memang tidak banyak ditemukan di pasaran. Kalaupun ada pakaian untuk ibu hamil, tapi biasanya tidak support untuk aktifitas menyusui.

Untunglah dunia digital sekarang ini sangat memudahkan jalur informasi. Lewat penelusuran di dunia maya, akhirnya aku menemukan produsen pakaian khusus untuk ibu hamil dan menyusui yaitu Mooimom. Lebih tepatnya lagi, Mooimom adalah produsen yang concern terhadap maternity, sehingga setiap rancangannya memang sangat cocok untuk ibu hamil dan menyusui.

Contohnya seperti Maternity and Nursing Stripe Shirt dari Mooimom yang aku pakai ini.




Aku suka banget dengan rancangan baju hamil dan menyusui dari Mooimom ini. Dibagian dalam baju terdapat inner berbahan kaos yang bisa dipasang dan dilepas sesuai kebutuhan. Inner ini berfungsi sebagai penutup badan di saat menyusui, jadi untuk ibu hamil yang berhijab pun tidak perlu khawatir dengan auratnya disaat menyusui bayi.

Atau One Piece Side Slit Long Sleeves Nursing Dress ini. 





Dilihat sekilas modelnya seperti baju casual pada umumnya, ya. Tapi sebenarnya baju One Piece Side Slit Long Sleeves Nursing Dress ini dilengkapi Hidden Breast Opening. Sebuah celah bukaan menyusui pada bagian tengah dada sehingga membuat kegiatan menyusui semakin mudah dan aman.






Ibu hamil juga tidak perlu merasa khawatir jika setelah melahirkan pakaiannya tidak bisa lagi dipakai. Karena berkat desain yang stylish, pakaian khusus ibu hamil dan menyusui ini tetap bisa digunakan untuk beraktifitas sehari-hari meskipun gak hamil lagi.

Gimana, gais?
Kepo ga mau lihat koleksi Mooimom lainnya?

Buruan deh cuss ke FB dan IG Mooimom, ya.
·         Facebook fanpage MOOIMOM (https://www.facebook.com/mooimomid/)
·         Instagram MOOIMOM (https://www.instagram.com/mooimom.id/)
·         Youtube MOOIMOM (https://www.youtube.com/channel/UCrRvWHrQqd_lwAAwo-A2xMg atau search : Mooimom Indonesia










No comments:

Post a Comment


Terimakasih telah berkunjung ^.^
Tinggalkan komentar ya, biar kita saling kenal.

Note : Mohon maaf, komentar anonim dan link hidup saya anggap spam, ya.