Sunday, January 15, 2017

Dengan Redwin Sorbolene Moisturiser, Gak Khawatir Lagi di bawah Sinar Matahari Seharian

Berbicara tentang memilih lotion untuk kulit, aku adalah tipikal orang yang hati-hati banget. Baik itu lotion pelembab untuk wajah atau pun lotion untuk badan. Alasannya cuma satu, karena kulitku tipe yang cukup sensitif terhadap bahan kimia. Makanya dari dulu hingga sekarang ini aku gak berani untuk mencoba produk-produk baru. Sementara untuk hand and body lotion aku malah ga pake sama sekali, lho.  Alasannya pun cuma satu, ya karena tidak menemukan merek yang cocok.

Semakin kesini, ketika usia tak muda lagi dan juga kulit sudah terlalu sering terpapar sinar matahari lagsung ketika beraktifitas, ga bisa dipungkiri, problema kulit pun bermunculan. Mulai dari kulit kering, kulit kusam hingga kulit gosong. Haha. 

Hal ini sempat aku keluhkan sama suami. Jadi dengan nada-nada manja gitu, aku bilang gini,”Bi, liat deh tangan bunda, makin hitamkan ? Trus terasa kering dan kasar juga,” ujarku sambil nyodorin tangan ke arahnya. 

Trus yang diajak ngomong tau gak reaksinya gimana ?

Dengan mimik usil dia jawab gini,”Cuma tangan kan ? yang ‘lainnya’ kan enggak.” Trus dua jari di kanan-kirinya di gerakkan sedemikian rupa memberi sinyal tanda kutip.

Iihh.. dasar si Abi. Yang dikeluhkan apaaa, dia fokusnya kemana. 
Mentang-mentang malam jum’at. #Eh

Merasa ga bakal dapat  tanggapan yang diharapkan dari Abi, aku pun beranjak dengan wajah berkerut.

“Udah Buuun, pake pelembab aja, gitu aja kok galau,” sorak suamiku kemudian. 

“Iya, tau. Tapi kulit bunda kan sensitif, Bi. Ntar kayak kejadian kita pas baru nikah dulu lagi,” balasku kemudian.

Ingatanku pun melayang ke momen waktu nikah dulu. Saat itu aku mendapatkan kado dari teman-teman kantor, isinya satu set kosmetik gitu. Dari alas bedak, bedak, lipstik, pelembab wajah, sampai hand & body lotion. Kebetulan hand & body lotin yang biasa aku pake lagi habis, jadi aku pakelah lotion yang dari kado itu. Mereknya lumayan ternama, dan harganya pun lumayan mahal. Jadi sayang banget kan kalo ga dipake.

Dan tau apa yang terjadi beberapa hari kemudian, kulitku terasa panas dan perih, dan dibeberapa tempat seperti sudut kuku, sela-sela jari dan disekitar siku ada yang mengelupas. Akhirnya kami pun pergi ke dokter spesialis kulit, dan disitulah aku baru tahu kalo aku memiliki kulit sensitif. Dan sama dokternya dikasih saran agar aku lebih hati-hati dalam memakai kosmetik.

Sejak saat itu juga aku ga berani lagi pake hand and body lotion. Saking traumanya, aku ga pilah-pilih merek lagi, semua merek aku jauhi.

“Bun, coba pake Redwin Sorbolene Moisturiser deh,” saran suamiku kemudian membuyarkan lamunanku.

Tumben nih si Abi kasih rekomendasi kosmetik. Biasanya mana care sama hal-hal begituan. Justru paling keras ngelarang aku pake kosmetik karena trauma waktu itu, aku membatin dalam hati.

“Tumben nyaranin kosmetik. Biasanya paling anti,” ujarku lagi.

“Ga ada salahnya dicoba kan ? Teman Abi di kantor kebetulan ada yang kayak bunda juga, ga bisa pake lotion apa pun. Bahkan dia ga pake lipstik lho saking traumanya. Tapi beberapa hari belakangan ini Abi liat dia pake Redwin Sorbolene Moisturiser. Katanya cocok untuk kulit sensitif.”

Apa iya ada produk seperti itu ? batinku tidak percaya. Bukannya apa-apa. Cuma kadang-kadang demi produknya laku, merek tertentu menjanjikan ina-inu, kenyataannya setelah dicoba justru sebaliknya.

“Coba aja dulu, Bun. Biar resikonya ga besar, pakenya bertahap aja. Coba bunda oles secara kontinu di satu jari aja dulu. Ntar kalo setelah 3-5 hari ga ada tanda-tanda alergi, baru deh lanjutin ke seluruh tangan,” kata suamiku lagi. Tau aja dia kalo aku lagi ragu. Hehe.

Ada benarnya juga sih kata Abi. Dan aku pun memberanikan diri untuk mencoba Redwin Sorbolene Moisturiser.



Atasi Kulit Sensitif dengan Redwin Sorbolene Moisturiser

Pharmacare Laboratories Pty Ltd selaku produsen Redwin Sorbolene Moisturiser bener-bener berhasil membuktikan janji mereka dalam bentuk aksi nyata. Karena terbukti banget setelah lebih dari 5 hari pemakaian kulitku tidak menunjukkan gejala penolakan dalam bentuk apa pun. 
Bahkan jari yang aku olesi Redwin Sorbolene Moisturiser setiap hari terasa semakin lembut dan halus. 

Karena merasa produk ini aman, aku pun berani mengoleskannya ke seluruh tangan. Dan hasilnya memuaskan banget. Tanganku yang tadinya kering dan kasar, sekarang semakin terasa lembab dan halus. Padahal ini masih hari ke-10 lho, belum sebulan. 

Perhatikan deh gambar tangan aku dibawah ini, jari kelingking dan jari manisku tampak lebih terang dan haluskan ? Itu karena keduanya yang aku olesin pertama kali, makanya hasilnya jauh lebih tampak.

Nah, bagian punggung tangan yang semulanya sangat kusam dan kering pun perlahan mulai lembut dan lembab. Jadi sekarang  aku ga khawatir lagi deh berlama-lama.di bawah sinar matahari. Kan ada Redwin Sorbolene Moisturiser yang menemani.



Jadi kalo kamu mengalami kulit sensitif seperti aku nih, aku saranin banget kamu untuk coba Redwin Sorbolene Moisturiser. Karena memang terbukti bisa melembabkan kulit, dan juga bisa meremajakan kulit sehingga kulit tampak lebih kencang dan bersinar.

Kulit pun jadi sehat dan lembut dengan Redwin Sorbolene Moisturiser.

Selamat tinggal kulit rusak. 😃


Mengapa Redwin Sorbolene Moisturiser aman untuk kulit sensitif ?

Ini pertanyaan yang penting banget. Karena hal ini membuat kita jadi menengok kebagian terdalam dari produk ini yaitu komposisinya.

Komposisinya utama dari Redwin Sorbolene Moisturiser terdiri dari 4 yaitu :

  •  Air
  • Gliserin

Gliserin adala cairan kental tebal yang manis dan tidak memiliki warna atau bau. Cairan ini larut dalam air dan alkohol dan juga tidak beracun. Sumber umum dari senyawa organik ini adalah lemak hewan dan minyak sayur. Gliserin ini memiliki sifat unik yaitu mampu menyerap air dari udara dan lingkungan. Gliserin berperan sebagai pelembab kulit.

  • Sorbitol

Sorbitol adalah salah satu dari kelompok zat higroskopis yang digunakan untuk menjaga hal-hal yang lembab. Sorbitol sendiri berasal dari sumber alami yang banyak ditemukan dalam kandungan buah seperti pir, ceri dan apel. Sorbitol berfungsi menarik air di udara ke permukaan kulit sehingga kandungan air dalam kulit pun terjaga.

  • Triticum Vulgare (wheat) germ oil atau Minyak biji gandum

Minyak biji gandum ini adalah satu yang paling penting dalam komposisi Redwin Sorbolene Moisturiser karena diekstrak langsung dari gandum alami yang mengandung Vitamin E. Vitamin E memiliki sifat antioksidan dan berkerja untuk menghalangi radikal bebas sehingga mengurangi efek penuaan dini pada kulit. Selain itu, Vitamin E juga dapat memperbaiki sel-sel kulit yang rusak.

Komposisi pendukungnya lainnya adalah :
  • Stearec acid
Atau disebut juga asam stearat adalah asam lemak jenuh yang diekstrak dari berbagai jenis lemak hewani, lemak nabati dan beberapa jenis lemak lainnya. Senyawa ini banyak digunakan untuk mencegak oksidasi. Selain itu senyawa ini juga membantu mengikat dan mengentalkan sehingga lotion menjadi lebih lembut saat digunakan dan juga memiliki waktu simpan lebih lama. Fakta bahwa titik leleh asam stearat ini jauh di atas suhu tubuh manusia membuat Redwin Sorbolene Moisturiser tetap melekat meskipun digunakan dalam waktu lama.
  • Mineral oil
Mineral oil merupakan derivat petroleum yang sifatnya tidak berbau, tidak berwarna, tidak mudah teroksidasi dan bisa disimpan dalam waktu yang lama. Selain itu mineral oil tidak akan menjadi padat sehingga dalam penggunaanya tidak akan menyumbat pori. Mineral oil ini berfungsi untuk melembabkan (menghidrasi) kulit.
  • Cetearyl alcohol
Cetearyl alcohol bukanlah benar-benar alkohol. Zat ini merupakan lilin (wax) yang teremulsi yang dibuat dar tumbuhan sehingga aman dan juga halal digunakan dalam kosmetik. Dan ini adalah salah satu alasan aku suka dengan Redwin Sorbolene Moisturiser ini, karena halal sehingga tetap aman digunakan untuk beribadah.
  • Tetrasodium EDTA
Tetrasodium EDTA adalah senyawa yang larut dalam air yang mampu mencegah pertumbuhan microba.
  • PPG-2 Methyl Ether
Dikenal juga dengan sebutan Dipropylene Glycol merupakan satu solvent parfum yang tidak berbau. Toksisitasnya yang rendah dan memiliki sifat pelarut sehingga sangat baik digunakan untuk produk perawatan kulit.
  • Triethanolamine
Adalah zat yang digunakan untuk menyeimbangkan kadar asam PH.
  • Imidazolildinyl urea
Zat ini berfungsi untuk mencegah pertumbuhan bakteri.
  • Choroacetamide
Juga dikenal sebagai acitamide yang digunakan sebagai anti mikroba.
  • P-chloro-m-cresol
Zat ini berguna sebagai antiseptik dan pengawet.
  • Sodium benzoat
Sodium benzoat terbentuk secara alami pada buah cranbery, apel, produk susu, kayu manis dan cengkeh adalah zat penghambat pertumbuhan jamur.
  • Linalool
Linalool merupakan molekul prosekutor untuk sintesis Vitamin E

Selain itu Redwin Sorbolene Moisturiser ini juga :
·         Fragrance free
·         Colour  free
·         Paraben free

Setelah memahami komposisi dari Redwin Sorbolene Moisturiser ini aku menjadi semakin yakin bahwa produk ini memang aman dan juga pastinya halal sehingga baik digunakan dalam waktu lama.


Siapa saja yang boleh menggunakan Redwin Sorbolene Moisturiser ?

Redwin Sorbolene Moisturiser boleh digunakan oleh siapa saja mulai dari bayi hingga dewasa. Jadi gak ada alasan lagi cowo-cowok bilang lotion itu cuman untuk cewek. Karena Redwin Sorbolene Moisturiser adalah lotion yang bisa di pakai oleh semua gender, dan semua usia. Dari bayi hingga dewasa aman pake Redwin Sorbolene Moisturiser.

Adakah cara-cara khusus dalam penggunaannya ?

Agar penyerapan Redwin Sorbolene Moisturiser dapat dilakukan secara maksimal oleh kulit, sangat dianjurkan pemakaian Redwin Sorbolene Moisturiser ini setiap hari, dioleskan secara merata pada kulit setiap habis mandi pada kulit yang masih lembab atau setelah kulit terpapar oleh matahari.

Pastikan kulit dalam keadaan bersih dari keringat dan debu, agar Redwin Sorbolene Moisturiser bisa meresap maksimal ke dalam kulit lewat pori-pori.


Berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk kulit rusak ?

Kulit rusak akibat paparan sinar matahari seperti kulit pecah-pecah, kering dan bersisik akan memakan waktu lebih lama di bandingkan dengan kulit kering akibat didalam ruangan ber-AC.

Aku sendiri mengalami kulit rusak akibat paparan sinar matahari langsung. Karena setiap harinya ada sekitar 1-1,5 jam berada di jalan untuk antar jemput anak sekolah. Terik matahari yang membakar kulit dan juga panasnya asap kendaraan bermotor benar-benar membuat kulitku rusak. Aku membutuhkan waktu kurang lebih 1 bulan untuk membuat kulitku normal seperti semula.

Sementara untuk yang berkerja di ruang AC, seperti teman suamiku itu, dia membutuhkan waktu yang lebih singkat untuk recovery kulit keringnya. Itu sekitar 15-20 hari.

Oh ya, hati-hati dengan produk yang menawarkan recovery kulit rusak dalam waktu singkat ya, gais. Karena sudah pasti produk itu menggunakan bahan kimia yang berbahaya untuk kulit.


No comments:

Post a Comment


Terimakasih telah berkunjung ^.^
Tinggalkan komentar ya, biar kita saling kenal.

Note : Mohon maaf, komentar anonim dan link hidup saya anggap spam, ya.